SMP Islam Cendekia Cianjur yang beralamat dijalan Pramuka, Karang Tengah, Cianjur, merupakan
ISLAMIC BOARDING SCHOOL atau yang lebih dikenal sebagai
PESANTREN MODERN, untuk tingkatan SMP dengan fasilitas yang mewah dan lengkap. SICC memiliki
masjid Annisa sebagai center dari seluruh kegiatan belajar dan mengajar. Masjid Annisa dapat menampung lebih dari 1000 orang jamaah.
Seperti dikutip dari
Afiful Ikhwan dalam Optimalisasi peran masjid:
Masjid adalah pondasi awal dalam proses perkembangan umat Islam. Pada masa Rasulullah masjid sangat berarti karena dapat menyatukan umat Islam dalam segala lapisan masyarakat. Bangunan awal yang telah dibangun oleh Rasulullah pada masanya setelah hijrah ke Madinah (Yastrib) adalah masjid, agar seluruh orang dapat berkumpul dan membuat kegiatan yang baik.
Dengan adanya masjid maka tentu umat Islam dapat mengadakan pertemuan dan kegiatan, karena fungsi awal dari masjid adalah sebagai agen perubahan. Dengan peranan yang sangat besar bagi masjid maka oleh Ahmad Sarwono mengatakan bahwa masjid sebagai jantung masyarakat sebab masjid berkaitan erat dengan kegiatan sehari-hari umat Islam, bukan hanya sebagai simbol namun juga untuk mewujudkan kemajuan peradaban, kemasyarakatan, dan keruhanian umat.
Dengan demikian, masjid sebagai instrumen yang dapat digunakan untuk bersujud, juga berarti dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan berdimensi sosial yang melibatkan manusia dengan menjadikannya sebagai sentral kegiatan. Hal ini berhubungan juga dengan potensi masjid itu sendiri yang harus diberdayakan dengan segenap kemampuan para pengelolanya. Dalam hal ini dibutuhkan keahlian (skill) yang tidak sekedar cukup saja, tetapi mesti dilaksanakan secara maksimal sebagai implementasi dari dakwah bi ahsan al-‘amal (melakukan perubahan dengan mengerahkan segenap kemampuan). Dengan pemahaman semacam ini, masjid dapat dimaknai sebagai instrumen atau sarana ibadah universal. Tidak hanya ibadah mahdhoh (mikro) saja, tetapi juga ibadah ghayr mahdhah (makro). Sehingga, masjid kembali lagi pada fungsinya sebagaimana zaman Nabi Muhammad saw. dahulu masjid yakni, sebagai pusat pendidikan Islam yang berupaya mendidik agama Islam atau ajaran Islam dan nilai-nilainya, agar menjadi way of life (pandangan dan sikap hidup) seseorang.
Memahami masjid secara universal berarti juga memahaminya sebagai sebuah instrumen sosial masyarakat Islam yang tidak dapat dipisahkan dari masyarakat Islam itu sendiri. Keberadaan masjid pada umumnya merupakan salah satu perwujudan aspirasi umat Islam sebagai tempat ibadah yang menduduki fungsi sentral. Mengingat fungsinya yang strategis, maka perlu dibina sebaik- baiknya, baik segi fisik bangunan maupun segi kegiatan pemakmurannya.
Melalui pemahaman ini, muncul sebuah keyakinan bahwa masjid menjadi pusat dan sumber peradaban Islam. Melalui masjid kita dapat bersujud, beribadah kepada Allah dalam dimensi ritual dan sosial dengan berbagai macam cara. Melalui masjid pula, kita dapat membangun sebuah sistem masyarakat yang ideal dan dicita-citakan oleh ajaran Islam. Generasi muda merupakan tulang punggung bangsa dan negara karena dia adalah aset terbesar yang dapat merubah segala sesuatu yang ada di dalam kehidupan sekarang ini. Melalui masjid, kaderisasi generasi muda dapat dilakukan melalui proses pendidikan Islam yang bersifat continue untuk pencapaian kemajuan. Sehingga pendidikan agama tidak cenderung mengedepankan aspek kognisi (pemikiran) saja, melainkan ada aspek afeksi (rasa) dan psikomotorik (tingkahlaku). Melalui masjid pula kita dapat mempertahankan nilai-nilai yang menjadi kebudayaan masyarakat Islam. Mungkin lebih penting lagi, yakni dapat membangun masyarakat yang berperadaban dan sejahtera sehingga mampu memberdayakan, mencerahkan dan membebaskan masyarakat dari berbagai macam terbelakangan.
Ruang belajar SICC merupakan gedung modern yang telah dilengkapi dengan fasilitas modern seperti AC, Multimedia projector dan sound system ruang pengajaran yang modern. Dengan gedung kembar 3 lantai yang saling berhadapan, menciptakan suasana belajar yang nyaman dan menyenangkan.
Asrama yang megah disayap kiri dan kanan area sekolah islam terbesar di Cianjur ini yang lebih kurang 5Ha, cukup untuk menampung sekitar 600 santri. Fasilitas yang mewah serta kebersihan yang sangat memadai serta perawatan gedung dan area sekolah yang dilakukan oleh lebih dari 40 orang tenaga kebersihan.
Nama Sekolah | SMP Islam Cendekia Cianjur |
Tahun Berdiri | 2012 |
NIS | 025/YPKC/XI/2012 |
NSS | 042/1440A/BID.SMP/KAB/2012 |
NISN | 60728959 |
Email | info@cendekia.sch.id |
Kepala Sekolah | H. Bambang Zainal Arifien, S.Sy |
NIP/NIY | 2012.05.1.0005 |
Alamat Sekolah | Jalan Pramuka, Desa Sindanglaka, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur |
Telepon | (0263) 268400 |
0 komentar:
Posting Komentar